latest Post

Curug Cigentis

Helloo gaess di postingan perdana kali ini gua mau share ke kalian tentang liburan gua bersama teman-teman ke salah satu curug yang cukup terkenal di daerah jawa barat yaitu curug cigentis yang tempanya berada di daerah karawang jawa barat. Mungkin diatara kalian khususnya bagi pencinta alam sudah tak heran lagi dengan curug cigentis dan kalian juga pasti merasakan betapa indahnya pemandangan di sana. Dan bagi kalian yang belum tau tentang curug cigentis yang berada di karawang, gua bakal kasih tau ke kalian gimana pemandangan dan keseruan gua di sana, mulai persiapan dari rumah sampai kita tiba disana, dan kita pergi kesana menggunakan sepeda motor atau biasa dibilang touring lah yaa..



Let's read to the end “Curug cigentis”



Yupz, Ini foto waktu pagi hari awal cerita perjalanan dimulai tepatnya kita kumpul dirumah gua kebetulan foto ini lagi pada briefing sekaligus doa bersama agar diberikan keselamatan untuk menuju curug cigentis, dan kita berangkat pukul 07.00 WIB padahal sebenarnya awal keberangkatan yang sudah di rencanakan pukul 06.00 WIB. Dikarenakan ada beberapa teman gua yang datengnya ngaret karena bangunnya kesiangan ataupun ada yang kena macet diperjalanan menuju rumah gua jadi keberangkatan di undur satu jam. Dan maaf ya kalau tampang kami kurang enak dilihat hehehe..



Agar tetap menjaga stamina saat mengendarai sepeda motor kami semua memutuskan untuk sarapan pagi bersama di jalan pintas menuju kawasan industri MM2100, karena kebetulan kita semua belum ada satu pun yang sempat sarapan dirumah masing-masing. Kebetulan di foto ini kita sedang makan nasi uduk, lumayan lah ya heheh …



Kayaknya ini di daerah perbatasan Bekasi-Karawang. Karena lihat kontur tanah yang berbuki-bukit, gua sebagai orang tambun yang notabene dilihat sehari-hari adalah ruko kalau engga ya perumahan jadi agak norak gimana gitu ya hahaha.. kebetulan juga gua sama teman-teman gua gak tau jalan yang cuman tau jalan sekaligus pemandu wisata kita ke curug cigentis ya kakak gua. Dikarenakan perjalanan kita cukup menempuh jarak yang jauh jadi kita memutuskan untuk istirahat sebentar dan sekaligus menikmati pemandangan yang bisa gua bilang keren lah, yang gak akan pernah bisa kalian temuin di kota bekasi. Bahkan sampe-sampe kunci motor teman gua hilang di rerumputan belakang. Tapi puji tuhan akhirnya kunci motor teman gua ketemu dan kami biasa melanjutkan perjalanan menuju curug cigentis.



Nah ini udah masuk kawasan Loji, Karawang. Dan ini kita lagi pada istirahat yang kedua kalinya dan sekedar renggangin kaki dan tangan dengan kondisi badan yang pegel.



Singkat cerita ya gaes hehehe.. Akhirnya gua beserta teman-teman gua udah sampe di kawasan curug cigentis, untuk menuju kawasan ini kita akan melewati gapura besar yang disana sudah dijagai warga setempat untuk meminta tarif pengunjung waktu itu permotor diminta 5 ribu rupiah, maaf ya gaes foto yang ini gak di upload dikarenakan gak memungkinkan banget. Lanjut ya setelah kami membayar uang yang diminta kami langsung melanjutkan perjalanan ke curug cigentis dan ini kami masih menggunakan motor dengan medan perjalanan yang menanjak, apalagi untuk mencapai tempat pakiran motor pertama kita harus melewati tanjakan sekaligus belokan yang cukup ektrem kalo menurut gua. Setelah kami berhasil memakirkan motor kami, kami pun langsung bergegas menuju curug cigentis dan lagi-lagi tanjakan yang harus kami lewati dan medan ini cukup melelahkkan karena kita harus jalan kaki beserta membawa barang bawaan pribadi di dalam tas, bisa kalian bayangin gimana rasanya? Cape banget tapi bagus juga bagi kalian yang mau diet, gua yakin langsung cepat turun berat badannya hahaha… lanjut cerita akhirnya kita sudah sampai di gerbang curug cigentis sebelum membeli tiket kami istirahat dulu karena kecapean. Ohh ya tiketnya cukup murah karena satu orang hanya dikenakan tarif sebesar 10 ribu rupiah saja loh..



Dan foto ini kami sudah samapi di curugnya, ohh ya dari tempat gerbang pembelian tiket sampai ke curugnya kalian harus jalan kaki lagi ya, walaupun perjalanannya gak jauh-jauh juga. Dan sesampainya kami di curug tanpa ada komando kami langsung nyebur sekaligus mandi dan bener-bener senang waktu itu, capek dari perjalanan tadi hilang semua setelah mandi langsung di bawah curug. Kondisi curug sangat sepi jadi kita waktu itu sangat bebas bermain main disana. Air yang deras dan dingin menambah kesenangan kami walaupun kondisi curugnya pun sering longsong tapi tetap tidak menghilngakan keindahan dan kesejukannya.



Setelah puas main di curug, gua dan yang lainnya bergegas untuk pulang karena cuaca yang sudah tidak mendukung karena sebentar lagi mau hujan. Di saat turun sengaja gua foto temen gua yang sedang melihat pemandangan atau phobia turunan, atau sedang .. (you think lah hahaha) dan intinya kami sangat senang dan puas. Dan touring ke curug cigentis ini tidak akan gua lupakan karena banyak banget kejadian yang di luar dugaan, dan sampai sini lah kisah perjalanan gua bersama teman-teman gua ke curug cigentis, mohon maaf jika ada kesalahan kata ataupun cerita gua yang kurang kalian pahami.

~The End~

About Wahyu Putra Pamungkas

Wahyu Putra Pamungkas
Recommended Posts × +

0 komentar:

Posting Komentar